Berita  

PENGURUS KORMI MALUT DILANTIK. INILAH SOSOK KETUANYA

Foto : Suasana Pelantikan Pengurus KORMI Malut Di Muara Hotel Ternate

TERNATE, maluttv.com- Pengurus Komite Olahraga Masyarakat Indonesia Provinsi Maluku Utara yang diketuai Saifuddin Djuba, ST. periode 2024-2028 dilantik Ketua Umum KORMI Nasional, Haryono Isman di Muara Hotel Ternate, Selasa (30/7) Sekitar Pukul 09:00 WIT.

Selain Forkopimda Maluku Utara, utusan empat Kesultanan, Perwakilan Bank Indonesia, KONI Malut, pengukuhan pengurus KORMI Provinsi tersebut dihadiri Penjabat Gubernur Maluku Utara, Syamsudin A. Kadir.

Pelantikan kepengurusan lembaga yang menaungi berbagai Olahraga rekreasi masyarakat itu diwarnai penandatangan SK dan penyerahan Pataka KORMI oleh Haryono Isman kepada Saifuddin Djuba.

Ketua KORMI Provinsi Maluku Utara, Saifuddin Djuba, ST. setelah menerima amanat dari KORMI pusat menegaskan siap mengembangkan dan melestarikan kembali olahraga kreasi masyarakat termasuk diantaranya senam dan olahraga tradisional. Berdasarkan UU No. 5 Tahun 2005 Tentang Sistym Keolahragaan Nasional, kata Kadispora Maluku Utara, menitikberatkan pada Olahraga Pendidikan, Prestasi dan Kreasi.

Sementara Ketua Umum KORMI Nasional, Haryono Isman menyampaikan harapannya agar KORMI Maluku Utara bersinergi dengan pemerintah daerah untuk membangkitkan dan melestarikan Olahraga rekreasi masyarakat.

“Selain memiliki Sumber Daya Alam yang menjanjikan, masyarakat Maluku Utara juga harus sehat fisik dan mental kuat. Harus mental juara,” ungkap mantan Menpora seraya mengingatkan agar olahraga bahari di Maluku Utara perlu juga dilestarikan.

Sedangkan Pj. Gubernur Maluku Utara, Syamsudin A. Kadir dihadapan pengurus dan undangan menyampaikan apresiasinya atas kehadiran organisasi olahraga KORMI di Maluku Utara. Dia berharap, KORMI dapat menjadi ujung tombak kebangkitan dan pelestarian olahraga tradisional yang diberdayakan dari aktivitas keseharian masyarakat.

“Ini adalah langkah strategis untuk melahirkan kebugaran dan prestasi. Dengan merangkul pemuda pemudi potensial, apa yang diharapkan ketua Umum KORMI Nasional bisa tercapai,” tukas Sekprov Maluku Utara.(ewi/mtv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *